MAMPUS... Pamer Setumpuk Uang Curian di TikTok, Pemuda Manado Dibekuk

MAMPUS... Pamer Setumpuk Uang Curian di TikTok, Pemuda Manado Dibekuk
Taufik Gani Pamer Uang Hasil Rampokan Di TikTok (Foto: Instagram @makasar_iinfo)

HARIANRIAU.CO - Entah apa yang dipikiran Taufik R Gani. Pemuda kelahiran Manado, Sulawesi Utara, itu justru memamerkan sejumlah uang hasil curiannya di aplikasi berbagi video TikTok.

Dari jejak digital itu, polisi menelusuri keberadaan pencuri toko ponsel iPlug di Jalan Ahmad Yani, Medan.

Dilaporkan Metro24, Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKPB Putu Yudha Prawira mengatakan, pengungkapan pencurian itu setelah polisi mendapatkan hasil kamera CCTV di toko.

"Berbekal rekaman CCTV, pelaku berhasil kami amankan di Manado. Sebelumnya dia melarikan diri ke Jakarta, lalu ke Bali pada Senin (11 Maret 2019)," ujar Putu, Selasa, 5 Maret 2019.

Putu mengatakan, Taufik dulu juga pernah diamankan di Manado karena kasus peredaran film porno.

Taufik diduga mencuri 27 unit ponsel iPhone dan 5 unit notebok. Jika diperkirakan, toko tersebut mengalami kerugian mencapai Rp537 juta.

Halaman :

Berita Lainnya

Index