Samsat Keliling Sisiri Pusat Keramaian

Samsat Keliling Sisiri Pusat Keramaian

HARIANRIAU.CO - Pemerintah Provinsi Riau terus berupaya mengoptimalkan pelayanan pendapatan daerah. Hal ini dilakukan untuk mendukung upaya optimalisasi pelayanan pajak daerah.     

Dalam implementasinya, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Riau mengoptimalkan peran mobil samsat keliling yang akan menyisiri pusat keramaian. Sehingga dengan langkah jemput bola tersebut, masyarakat mendapatkam kemudahan dalam melakukan pembayaran pajak daerah.   

Kepala Bapenda Riau, Indra Putrayana mengatakan, langkah optimalisasi mobil samsat keliling adalah salah satu langkah strategis untuk mengoptimalkan penerimaan daerah. Seperti dengan mengoperasikan empat unit mobil Samsat Keliling bantuan Bank Riau Kepri (BRK) ke kabupaten/kota.   

“Ya kita tentu terus mengoptimalkan potensi yang ada, seperti mobil samsat keliling. Hingga kini Bapenda Riau sudah memiliki lima unit mobil samsat keliling yang siap melayani masyarakat,“ terangkan di Pekanbaru, kemarin.

Selain itu, optimalisasi peran mobil samsat keliling juga akan menyisiri beberapa kabupaten/kota se Riau. Dimana direncanakan, empat unit mobil samsat keliling tersebut dioperasikan di Pekanbaru, Dumai, Indragiri Hulu dan Kampar.   

Diharapkan dengan langkah tersebut dapat mendukung pencapaian pajak daerah dari sektor pajak kendaraan. Sejauh ini di Kota Pekanbaru ada dua Samkel yang akan dioperasikan setiap hari dengan lokasi yang berbeda dengan menyisiri pusat-pusat kermaian, bahkan sampai ke lokasi car free day yang ramai dikunjungi masyarakat.(MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index