Wakil Gubernur Riau Hadiri Pengukuhan Relawan KSB

Wakil Gubernur Riau Hadiri Pengukuhan Relawan KSB

HARIANRIAU.CO - Wakil Gubernur Riau H. Edy Natar Nasution menghadiri Proses pengukuhan relawan Kampung Siaga Bencana (KSB), tepatnya di peringatan Ulang Tahun Tagana Ke-15 yang dipusatkan dihalaman Sekolah SMP 02 Rokan Baru, Kecamatan Pekaitan Rokan Hilir, Selasa (30/9/2019).

Setelah melaksanakan pengukuhan relawan KSB berbasis masyarakat tersebut, Bupati Rokan Hilir H. Suyatno menegaskan, pentingnya dalam pencegahan bencana sejak dini.

Menurut Suyatno, bencana alam sangat beresiko bagi masyarakat, makanya diperlukan jaringan siap siaga yang berbasis masyarakat, maka dari itu, sambung Suyatno, sangat dibutuhkan potensi sumber daya masyarakat (SDM) yang terlatih guna menanggulanggi bencana secara berkesinambungan.

"Dibentuknya KSB untuk memperkuat solidotitas internal kelompok basis masyarakat, serta mengoptimalkan sumber daya masyarakat dalam pencegahan suatu bencana alam", kata Suyatno.

Sementara, Wakil Gubernur Riau H. Edy Natar Nasution menyampaikan, dengan terbentuknya KSB, dapat meminimalisir terjadinya  bencana diseluruh wilayah Rokan hilir.

"Saya tegaskan kepada KSB yang berbasis masyarakat, untuk saling berkoordinasi ke aparat desa dan pemerintah Kabupaten Rokan Hilir dalam pencegahan bencana", tegas Edy Natar.

 

Syofyan Rambah

Halaman :

Berita Lainnya

Index