50 Siswa Terpilih Menjadi Penerima Beasiswa SMART Ekselensia Indonesia Angkatan 16

50 Siswa Terpilih Menjadi Penerima Beasiswa SMART Ekselensia Indonesia Angkatan 16

HARIANRIAU.CO - SMART Ekselensia Indonesia (SMART) baru saja menyelesaikan Seleksi Nasional Beasiswa (SNB) untuk mencari siswa terbaik sebagai penerima manfaat program ini. Seleksi sendiri merupakan rangkaian proses yang dirancang untuk menjadi saringan paling efektif, guna memastikan para penerima manfaat SMART benar-benar layak. Hal tersebut dilakukan karena dana SMART berasal dari zakat masyarakat, sehingga harus dipastikan sampai kepada yang berhak.

SNB sendiri telah dimulai dari tujuh bulan lalu, tepatnya sejak November 2018. Rangkaian panjang proses seleksi tersebut meliputi publikasi, pendaftaran, seleksi berkas, test akademik, psikotes, home visit, rapat penentuan akhir dan pengumuman. Adapun sistem seleksi yang digunakan adalah sistem gugur, setiap pendaftar yang tidak lolos pada satu tahap, tidak bisa mengikuti tahapan selanjutnya.

Dari 360 pendaftar yang masuk, SMART hanya menerima 40 siswa untuk jenjang SMP. Sedangkan untuk  SMA hanya 10 anak yang diterima dari 174 pendaftar. Para siswa tersebut mewakili semua wilayah seleksi, yaitu Jabodetabek, Semarang, Purwokerto, Yogyakarta, Malang, Bandung, Surabaya, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau-Batam, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sarawak, dan Sabah.

SMART sendiri adalah sekolah bebas biaya, berasrama dan akselerasi yang didirikan oleh Dompet Dhuafa pada tahun 2004. Para siswa SMART adalah anak-anak duafa berprestasi dari seluruh Indonesia. Sekolah yang terletak di kawasan Zona Madina, Jampang, Kabupaten Bogor ini pengelolaannya dilakukan oleh Dompet Dhuafa Pendidikan (DD Pendidikan), jejaring Dompet Dhuafa pada bidang pendidikan.

Sejak pertama didirikan hingga kini SMART telah memberikan kemanfaatan kepada 631 siswa dari 27 Provinsi. Salah satu keunggulan SMART adalah 93% lulusannya berhasil masuk PTN favorit, bahkan ada yang melanjutkan ke PTN Luar Negeri. Dengan kesempatan itu, diharapkan alumni SMART dapat memperbaiki kondisi ekonomi keluarga mereka.

Lima tahun terakhir SMART memfokuskan diri menjadi Islamic Leadership School dengan mengembangkan kurikulum kepemimpinan Islam bertajuk Uswah Leadership. Melalui kurikulum tersebut, SMART berupaya melahirkan para calon pemimpin yang akan membawa bangsa ini kepada peradaban gemilang. (RLS)

Halaman :

Berita Lainnya

Index