Legislator Riau Desak Pengisian Kekosongan Wabup Rohul

Legislator Riau Desak Pengisian Kekosongan Wabup Rohul

HARIANRIAU.CO - Legislator Riau dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Masgaul Yunus mendesak untuk segera dilakukan pengisian jabatan Wakil Bupati (Wabup) Rohul yang sudah lama kosong sejak diangkatnya Sukiman jadi Bupati Rokan Hulu 14 Februari 2018 lalu menggantikan Suparman tersandung kasus hukum.

Menurutnya pengisian ini tinggal keberanian dari Bupati Sukiman dalam merekom tiga kandidat yang sudah dicalonkan oleh Partai Pengusung yang ada.

"Saya juga heran kenapa hal ini lama pengisiannya. Saya rasa tinggal keberanian dari seorang Bupati saja dalam merekomnya ke DPRD Rohul. Kalau Bupati berani, sudah jadi barang nih," sebutnya, Jumat (17/05) di ruang kerjanya Komisi IV DPRD Riau.

Disampaikannya juga, mengenai masalah calon dari partai pengusung sudah ada bahkan sudah mendaot rekom dari masing-masing DPP partai pengusung. Calon yang dimaksud adalah, dari Partai Golkar diberikan kepada Masgaul Yunus, Partai Nasdem diberikan kepada

Indra Gunawan (Ujang Lurah) dan dari Partai Hanura diberikan kepada  Tengku Azwir.

"Jadi kita berharap kekosongan jabatan ini segera diisi. Karena bagaimanapun sesuai struktur jabatan terjadi ketimpangan kepemimpinan tanpa Wakil Bupati. Sedikit banyaknya pasti juga akan berpengaruh pada jalannya roda pemerintahan yang ada," tambahnya dengan penuh berharap. (MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index