Program BRG Bantu Perekonomian Warga

Program BRG Bantu Perekonomian Warga
Dari kiri ke kanan, masyarakat bersama Kepala BRG Nazir Foead, Gubernur Riau Syamsuar, dan Kepala BNPB Doni Monardo/mediacenter.riau.go.id

HARIANRIAU.CO - Salah seorang anggota pokmas peduli kampung, Syarifuddin, membenarkan bahwa Desa Sungai Tohor, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau, tidak pernah lagi mengalami kebakaran lahan sejak masyarakatnya sudah diajarkan tentang pembasahan gambut melalui sekat kanal BRG.

"Terakhir kebakaran hebat itu di tahun 2014. Sekarang Alhamdulillah tidak pernah lagi ada kebakaran lahan sejak ada sekat kanal," ungkapnya di kilang penggilingan sagu Sungai Tohor, Jumat (2/8/2019).

Di samping itu, ia juga ingin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada BRG yang telah memberikan bantuan mesin penggilingan sagu kepada tiga pokmas yang ada di Sungai Tohor pada tahun 2017 lalu. Bantuan ini pun dirasa sangat memudahkan masyarakat dalam memproduksi sagu. Sebab, sebelum mendapat bantuan dari BRG, mereka hanya menggiling sagu dengan mesin dompeng yang cepat rusak.

"Kami sangat berterima kasih karena sejak BRG masuk ke sini, perekonomian di desa ini menjadi lebih baik. Apa lagi kami juga dibantu mesin penggilingan. Alhamdulilah dibantu tiga unit mesin penggilingan, kami berharap dapat tambahan lagi. Di sini ada 15 kilang yang belum tersentuh, semoga ini dapat menjadi perhatian," tuturnya. (MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index