Pemprov Riau Optimis APBD-P Tuntas Akhir Bulan Ini

Pemprov Riau Optimis APBD-P Tuntas Akhir Bulan Ini

HARIANRIAU.CO - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau optimis pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2019 tuntas sebelum akhir bulan ini. 

Apalagi menurutnya, DPRD Provinsi Riau telah menandatangani nota kesepahaman terkait rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) RAPBD Perubahan Provinsi Riau 2019 bersama Wakil Gubernur Riau, Edy Natar Nasution, Rabu (21/8). 

"Insya Allah kita upayakan pembahasan APBD-P selesai sampai akhir bulan ini," kata Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Ahmad Syah Harrofie, Kamis (22/8/19). 

Kalau melewati dari target diharapkan, diyakini tidak akan meleset terlalu jauh. Hal itu berkaitan dengan sisa waktu menjelang akhir tahun anggaran. 

"Kalau lambat, tentu berdampak dengan sisa waktu di tahun anggaran. Makanya diupayakan sebelum akhir bulan ini," harap Ahmad Syah.

Lebih lanjut papar mantan Pj Bupati Bengkalis ini, ada pun kegiatan hari ini, telah dilakukan penyampaian nota pengantar keuangan Raperda tentang perubahan APBD 2019 oleh Gubernur Riau H Syamsuar. Setelah itu dilanjut dengan pandangan umum DPRD Riau dan jawaban Pemprov Riau atas pandangan tersebut. 

"Mudah-mudahan jika tak ada halangan proses tersebut bisa kita tuntaskan akhir bulan ini," ujar Ahmad Syah. (MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index