Nokia Bakal Produksi Smart TV

Nokia Bakal Produksi Smart TV
Kantor Nokia, Finlandia. [Shutterstock]

HARIANRIAU.CO - Selama ini, Nokia melekat dengan produsen ponsel dan penyedia jaringan telekomunikasi. Namun sayap bisnis mereka kini melebar dengan memproduksi smart TV.

Sepertinya, Nokia ingin mengikuti jejak merek-merek ponsel lainnya yang telah merambah bisnis TV terlebih dahulu, seperti Samsung, LG, OnePlus, hingga Xiaomi.

Menurut laporan GSM Arena pada Kamis (14/11/2019), Nokia berencana meluncurkan perangkat TV pintar tersebut di India dengan menggandeng Flipkart sebagai channel distribusinya.

Di Negeri Bollywood, Nokia Smart TV tercatat membawa audio buatan JBL. Layarnya sendiri berukuran 55 inci dan mampu menjalankan resolusi 4K Ultra HD. Soal daya tahan, televisi pintar ini sudah memiliki sertifikasi dari otoritas standar India.

Selain itu, smart TV buatan Nokia ini menjalankan sistem operasi Android Pie yang di dalamnya sudah terpasang Google Play Store. Tak ketinggalan, perangkat ini memiliki teknologi peredupan cerdas yang menawarkan kontras lebih baik karena menggunakan algoritma tertentu.

Rencananyaz Nokia Smart TV akan melenggang pada awal Desember ini dan langsung bersaing dengan OnePlus TV, Mi TV, maupun Motorola TV. Meski kehadirannya sudah santer terdengar, namun harga Nokia Smart TV masih menjadi sebuah misteri.

sumber: www.suara.com

Halaman :

#Techno

Index

Berita Lainnya

Index