Lepas Kafilah MTQ Kampar, Bupati Pinta yang Terbaik Bagi Kampar

Lepas Kafilah MTQ Kampar, Bupati Pinta yang Terbaik Bagi Kampar

HARIANRIAU.CO - Setelah usaha, persiapan yang maksimal kami berharap kepada seluruh kafilah Kampar agar dapat memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Kampar dan meraih Juara Umum.

Demikian disampaikan oleh Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si saat melepas Kafilah Kampar untuk berlomba pada MTQ XXXVIII Provinsi Riau Tahun 2019 Kabupaten Kampar yang diadakan di Aula Hotel Bangkinang Baru, Jumat (22/11/2019)

Didampingi oleh Ketua LPTQ Yurmailis Saruji, Kabag Kesra Setda Kampar Yurnalis dan mewakili Kamenag Kampar Maswir, atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Kampar, Yusri berpesan agar seluruh kafilah dapat tampil maksimal untuk dapat memberikan yang terbaik bagi Kampar kata Yusri lagi dihadapan Kafilah, pelatih dan official.

"Usaha telah maksimal, berlatihlah dengan sungguh-sungguh,
Jangan dianggap enteng, jangan takabur, selalu mohon Ridho Allah SWT," tambah Yusri memotivasi kafilah Kampar.

Tentunya, lanjutnya, bagi yang menorehkan prestasi diberikan apresiasi berupa bonus dari Pemerintah Kabupaten Kampar.

Terakhir Sekda berpesan kepada 62 Kafilah Kampar dan 25 orang pelatih dan official untuk selalu jaga kesehatan, istirahat yang cukup yang terpenting disiplin dengan waktu dan atur pola makan.

Sementara itu Kepala Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran H Yurmailis menyatakan Kafilah Kampar berjumlah sebanyak 62 orang dan 25 official dan pelatih sebelumnya telah melaksanakan Training Center (TC) dengan mendatangkan pelatih Nasional dan provinsi.

Ia meminta amanah Pemerintah dan Masyarakat berada di pundak para duta Kampar, oleh sebab ia berpesan agar dapat menjadi yang terbaik dengan tampil maksimal" Pintanya lagi.

Sementara itu Kepala Bagian Kesra Setda Kampar Yurnalis menyampaikan kita terus memberikan dorongan moril maupun materil kepada Kafilah Kampar.

"Selain memenuhi kebutuhan pokok juga kita telah memberikan insentif kepada seluruh kafilah kabupaten Kampar semenjak resmi menjadi kafilah Kampar," kata Yurnalis lagi

Diskominfo Kampar/Iwan

Halaman :

Berita Lainnya

Index