Syamsuar Ajak Masyarakat Jaga Kesatuan dan Persatuan Bangsa

Syamsuar Ajak Masyarakat Jaga Kesatuan dan Persatuan Bangsa

HARIANRIAU.CO - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kesatuan dan persatuan bangsa. 

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan kata sambutan dalam acara parade Bhineka Tunggal Ika, yang diselenggarakan oleh Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Riau, berlangsung di Jalan Gajah Mada Pekanbaru, Minggu (15/12).

Jelas Syamsuar, persatuan dan kesatuan adalah hal yang harus diperjuangkan bersama. Untuk itu, menanamkan rasa cinta tanah air dan bangga akan NKRI menjadi salah satu kunci terwujudnya Indonesia yang bersatu.

Tambahnya, semakin padatnya penduduk di Indonesia khususnya di Riau, dengan latar belakang yang berbeda-beda menjadikan tantangan tersendiri untuk saling menyatu.

Namun ungkapnya, apabila perbedaan itu dapat dikelola dengan baik, maka akan menjadikan Riau lebih berwarna dan beragam dengan berbagai budaya, suku, bahasa, dan agama.

"Semoga dalam diri kita lahir kesadaran untuk menjaga keutuhan NKRI. Mari kita jaga persatuan supaya terwujud keamanan," katanya.

Untuk menghindari perpecahan dan perselisihan, Syamsuar mengajak masyarakat untuk saling merangkul dalam perbedaan, saling bekerja sama antara pemerintah dan masyarakat untuk menjadikan Riau yang lebih maju lagi.

Selain itu, ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu hidup rukun dengan perbedaan, serta menjadikan perbedaan sebagai pemersatu dan jati diri bangsa.

"Tahun 2020 akan melaksanakan pilkada serentak di 9 kabupaten/kota, Pemprov mengajak komponen masyarakat untuk menjaga kerukunan dan saling menghargai. Sehingga lingkungan aman dan kondusif serta santun, agar berjalan sesuai yang diharapkan. Mari kita jaga persatuan supaya terwujud keamanan," tutupnya.

sumber: mediacenter.riau.go.id

Halaman :

Berita Lainnya

Index