HARIANRIAU.CO – Sebagai calon pemangku kebijakan di Indonesia, pemuda memiliki banyak tuntutan salah satunya mampu bersinergi dan berkontribusi di masyarakat melalui gerakan sosial kemasyarakatan.
Di depan seratus penerima manfaat terpilih YOULEAD dari 81 kampus di Indonesia, Udhi Tri Kurniawan, GM Ekonomi Dompet Dhuafa Filantropi, memberikan insight baru agar pemuda bisa membuat gerakan terbaik di masyarakat.
“Gerakan yang nantinya pemuda inisiasi harus borderless sehingga banyak orang bisa terlibat, tak ada batas tak ada sekat,” kata Udhi membuka Inspiring Leader Talk di Hotel Candi Indah, Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu (21/12).
Menurut Udhi konsistensi diperlukan ketika membuat sebuah gerakan agar lebih tertata dan memiliki konsistensi yang baik.
“Persoalan mendasar ketika membuat sebuah gerakan adalah kurangnya menentukan prioritas penanganan dalam memandang sesuatu. Oleh karena itu sebelum membuat sebuah gerakan perlu mengenal logic mind supaya mudah menemukan persoalan, mengidentifikasi strategi permasalahan, dan mengindentifikasi keseluruhan elemen program,” ungkap Udhi.
Membuat gerakan berarti berbicara tentang kontribusi, Udhi menambahkan kalau kontribusi terbaik lahir dari sistematika berpikir, kualitas dan inovasi, berdasarkan data, dan antusiasme melibatkan banyak orang.
“Kontribusi itu susah susah mudah, tapi penting diketahui jika pemuda harus memiliki kepekaan insting dalam menghadapi dinamika eksternal di luar data. Kontribusi kita mesti berdampak dan berkesinambungan,” tegasnya. Rls
Saatnya Pemuda Berkontribusi Berkelanjutan
Redaksi
Sabtu, 21 Desember 2019 - 20:39:08 WIB
Pilihan Redaksi
IndexDesa Kuala Patah Parang Genjot Pembangunan Infrastruktur
Edy Indra Kesuma: Saatnya Bersama Membangun Daerah
Kejutan di Detik Terakhir: PAN Dukung Ferryandi-Dani M Nursalam di Pilkada Inhil
Ferryandi Optimis Terjalin Koalisi Golkar Bersama PKS
Dari Madinah, HM Wardan Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Indra Muchlis Adnan
Indra Muchlis Adnan akan Dimakamkan di Komplek Pendidikan Jalan Trimas
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Pendidikan
SMPN Satu Atal Kuala Patah Parang Sukses Gelar Karya P5 dan Market Day
Ahad, 15 Juni 2025 - 03:33:49 Wib Pendidikan
Guru dan Tugasnya dalam Mendorong Pembelajaran Play-Based Learning di Sekolah
Rabu, 04 Juni 2025 - 19:43:35 Wib Pendidikan
Beasiswa Rumah Yatim Riau Pacu Semangat Belajar Siswa Yatim Dhuafa di MTs Istiqomatuddin Darussalam
Sabtu, 24 Mei 2025 - 09:57:32 Wib Pendidikan
Tekuk Kompetitor Nasional, Mahasiswa Teknik Sipil UNISI Raih Juara 1 di Kandang Sendiri!
Kamis, 14 November 2024 - 18:02:45 Wib Pendidikan

