Ditanya Mutasi, Gubri Bilang Jangan Khawatir, Dulu Dirinya Pernah Non Job

Ditanya Mutasi, Gubri Bilang Jangan Khawatir, Dulu Dirinya Pernah Non Job
Gubernur Riau Syamsuar

HARIANRIAU.CO - Gubernur Riau H Syamsuar sebut rencana mutasi pejabat eselon III dan IV berkemungkinan bisa saja digelar dalam waktu dekat bahkan besok. Namun, Gubri juga menyatakan masih menunggu kesiapan surat-surat administrasi

"Belum hari ini, mungkin besok. Tapi tunggu undanganya dulu," kata Gubri, Senin (6/1/20).

Namun terpenting dari itu semua, orang nomor satu di Riau ini meminta, semua Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya pejabat eselon III dan IV jangan khawatir. Karena mutasi sesuatu yang lumrah dan organisasi pemerintahan. 

Dia bahkan mencontohkan, dirinya pernah berstatus non job saat menjadi ASN. Namun hal itu dijalaninya tanpa kasak kusuk. Tanpa harus mendatangi Gubernur untuk meminta-meminta jabatan. 

"Jangan khawatir, kalau memang sudah rezeki tak kemana. Saya dulu pernah non job juga jadi staf biasa. Tapi saya jalani, bukan menghadap ke Gubernur saat itu," sindir Syamsuar.

Lebih lanjut untuk pejabat eselon II,  menurut Syamsuar, pihaknya masih menunggu rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), dari hasil evaluasi yang sudah diserahkan. Setelah semua rekomendasi dari KASN keluar, proses assesment siap dilakukan. 

"Eselon II belum selesai administrasinya di KASN. Rekomendasi KASN belum keluar," ungkap Syamsuar.

Seperti diketahui, pada Jumat (31/12/20) lalu ASN khususnya pejabat eselon III dan IV dibuat harap-harap cemas setelah adanya statmen dari mantan Bupati Siak ini yang akan melakukan mutasi. 

Pernyataan sama juga disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan juga menyebutkan sudah disebarnya undangan. Namun, kebanyakan oleh ASN di Pemprov Riau undangan pelantikan tersebut ternyata banyak yang belum menerima. Pelantikan pun dinyatakan ditunda waktu ditentukan, usai Jumat, pekan lalu.

Sumber: mediacenter.riau.go.id

Halaman :

Berita Lainnya

Index