Istri Hakim Jamaluddin: Saya Lagi Hamil, Dia Bawa Perempuan ke Rumah

Istri Hakim Jamaluddin: Saya Lagi Hamil, Dia Bawa Perempuan ke Rumah
Istri Jamaluddin, Zuraida Hanum

HARIANRIAU.CO - Istri hakim Jamaluddin, Zuraidah Hanum, mengaku sakit hati dengan suaminya, Jamaluddin. Karena hakim Pengadilan Negeri Medan berusia 55 tahun itu suka berselingkuh dengan perempuan lainnya.

Hal itu yang membuat dia nekat membunuh suaminya di rumah Perumahan Royal Monaco Blok B, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Jumat dini hari, 29 November 2019. Wanita berusia 41 tahun itu mengotaki pembunuhan terhadap Jamaluddin dengan meminta bantuan Jefri Pratama, warga Jalan Selam, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan dan M. Reza Fahlevi, warga Jalan Stella Raya, Kecamatan Medan Tuntutangan, Kota Medan.

"Suami saya terus menerus berselingkuh dengan perempuan-perempuan lain dan dari pertama perkawinan saya dia selalu mengkhianati saya," kata Zuraidah kepada wartawan usai menjalani rekonstruksi di Medan, Senin 13 Januari 2020.

Zuraida mengungkapkan perselingkuhan dilakukan korban sejak beberapa tahun lalu, tepatnya saat ia mengandung anaknya dari pernikahan bersama korban pada tahun 2011, lalu.

"Saya lagi hamil, pun dia bawa perempuan ke rumah. Saya sudah mengadu ke keluarganya dan mengadu ke kakak-kakak kandungnya, adik kandungnya tapi mereka tidak berdaya apa-apa," kata Zuraidah.

Zuraidah mengatakan tidak tahan dengan sikap korban yang suka selingkuh dan meminta cerai. Namun, Jamaluddin tidak mau menceraikan. Karena, akan mencoreng kehormatannya sebagai hakim bertugas di PN Medan.

"Saya coba minta cerai. Katanya (Jamaluddin) jangan coba-coba minta cerai dengan saya. Karena perceraian kedua saya akan malu. Karena saya seorang hakim sementara dia menyakiti saya dengan perempuan-perempuannya," tutur Zuraidah.

Jamaluddin dibunuh oleh istrinya bersama dua pria suruhan di rumahnya Perumahan Royal Monaco Blok B, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Jumat dini hari, 29 November 2019. Kemudian, jasad korban dibuang dengan mobil korban Toyota Land Cruiser Prado dengan nomor polisi BK 77 HD ke Desa Suka Dame, Kutalimbaru, Kabupaten Deli Serdang.

sumber: riausky.com

Halaman :

Berita Lainnya

Index