Pria di India Gantung Diri untuk Lindungi Keluarganya dari Virus Corona

Pria di India Gantung Diri untuk Lindungi Keluarganya dari Virus Corona
Ilustrasi

HARIANRIAU.CO - Seorang pria yang mengira dirinya telah terinfeksi coronavirus, bunuh diri untuk melindungi keluarganya dari penyakit mematikan itu. Balakrishnayya, 50 tahun, percaya bahwa dia mengidap virus corona setelah melakukan pemeriksaan jantung pada 5 Februari.

Pada saat itu, petugas medis menyarankannya untuk memakai masker karena ia mengalami gejala seperti flu.

Namun kekhawatirannya menjadi berlebihan. Ia menelusuri internet, dan menemukan rincian tentang gejala coronavirus.

Balakrishnayya akhirnya benar-benar yakin bahwa dia menderita penyakit mematikan.

Dia awalnya mengisolasi dirinya dari keluarganya. Putranya telah mendesaknya untuk mencari bantuan, tetapi dia menolak.

Pada hari Senin (10/02/2020), dia mengambil tindakan ekstrim. Dia mengunci keluarganya di rumah, lalu pergi menggantung dirinya di pohon.

Pria berusia 50 tahun itu mengorbankan dirinya karena dia takut akan menyebarkan infeksi mematikan itu kepada keluarganya dan orang-orang di desanya di Andhra Pradesh, India.

NDTV melaporkan bahwa sejauh ini belum ada kasus coronavirus yang dilaporkan di wilayah Balakrishnayya.

“Dia pergi ke rumah sakit untuk pemeriksaan penyakit jantung. Para dokter mengatakan kepadanya untuk menggunakan masker, dia salah paham dan mengira dia terinfeksi coronavirus," kata putrnya pada NDTV.

"Dia tidak akan membiarkan salah satu dari kami mendekatinya. Saya katakan kepadanya bahwa Anda tidak memiliki infeksi tetapi dia tidak mau mendengarkan."

"Mungkin, jika dia mendapat konseling yang tepat, dia akan mendengarkan."

Dia menambahkan: “Dia melihat banyak video (di internet) tentang gejalanya dan menyimpulkan bahwa dia memiliki semua gejala itu."

"Dia mengurung kami di rumah pada hari Senin dan sebelum kami bisa mendapatkan bantuan untuk menghentikannya, ia gantung diri di pohon."

sumber: rakyatku.com

Halaman :

Berita Lainnya

Index