Pekan Ini Permintaan CPO Tidak Terlalu Besar

Pekan Ini Permintaan CPO Tidak Terlalu Besar
ilustrasi/int

HARIANRIAU.CO - Penurunan harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) dipengaruhi oleh stok yang melimpah sedangkan permintaan tidak terlalu besar.

"Sehingga kondisi ini mengoreksi harga CPO dunia," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja di Pekanbaru, Selasa (21/4/2020).

Ia mengatakan, bahwa ekspor memang lebih baik dari yang diharapkan, tetapi pasar tidak mengharapkan angka pengiriman tinggi di bulan April.

"Ini dikarenakan permintaan global mulai melambat di tengah kemungkinan adanya resesi," ujarnya.

Selain itu, kata Defris, anjloknya harga minyak mentah dunia, harga minyak mentah yang rendah membuat produksi biodiesel menjadi tidak ekonomis.

"Hal ini membuat permintaan CPO dari industri biodiesel berkurang," sebutnya. (MC Riau)

Halaman :

Berita Lainnya

Index