Terima Penghargaan BKKBN RI, Gubri : Selamat Kepada Bupati HM Wardan

Terima Penghargaan BKKBN RI, Gubri : Selamat Kepada Bupati HM Wardan

HARIANRIAU.CO, PEKANBARU - Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan menerima penghargaan Manggala Karya Kencana Bidang Kependudukan Keluarga Berencana (KB) dan Pembanguna Keluarga dari Kepala BKKBN Pusat. Rabu (14/9/2016).

Penghargaan tersebut di serahkan secara simbolis oleh Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pada Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke XXIII tingkat Provinsi Riau tahun 2016 yang di pusatkan di halaman Gedung Dharma Wanita Provinsi Riau Jalan Ponegoro Pekanbaru

Kegiatan tersebut tampak hadir Unsur Forkopimda, Ketua TP PKK Provinsi Riau, Sisilita Arsyadjuliandi, Kepala Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Riau Yendrizal Makmur, Kepala BP3AKB Provinsi Riau, Bupati dan Walikota se Provinsi Riau.

Selain itu, Kabupaten Indragiri Hilir juga mendapat Penghargaan dari BKKBN Provinsi Riau kepada Pemenag Juara II Kategori Usaha Peningkatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) oleh Kelompok UPPKS Ummi, Desa Sungai Raya, Kecamatan Batang Tuaka, dan Juara II PHBS tingkat Provinsi Riau.   

 "Saya mengucapkan selamat kepada Bupati HM Wardan atas penghargaan yang diterima dari BKKBN RI, semoga dengan penghargaan ini kedepan makin semangat untuk membina keluarga berencana di Kabupaten Indragiri Hilir," kata Andi.

Selain itu, Andi juga menambahkan, bahwa saat ini sudah di gagas bagaiman memikirkan laju pertumbuhan penduduk di Provinsi Riau yang begitu cepat tidak hanya memikirkan bagaima laju pertumbuhan ekonomi.

"Diaman pada tahun 2015 lebih tinggi pertumbuhan penduduk dari pada pertumbuhan ekonomi yang bisa membahayakan bagi Provinsi Riau," katanya.

 

Ragil Hadiwibowo/humas

Halaman :

Berita Lainnya

Index