Buaya yang Terkam Warga di Inhil Berhasil Ditangkap, Begini Penampakannya

Buaya yang Terkam Warga di Inhil Berhasil Ditangkap, Begini Penampakannya
Buaya yang menyerang Jasmi di Sungai Batang Tuaka berhasil ditangkap.

HARIANRIAU.CO - Seekor buaya yang sempat menyerang Jasmi (26) warga Desa Sungai Luar Kecamatan Batang Tuaka yang menyebabkan meninggal dunia akhir bulan April 2020 lalu berhasil ditangkap.

Predator air ini berhasil ditangkap berkat perjuangan pawang buaya yang sengaja diterjunkan untuk menangkap buaya ganas yang telah menewaskan seorang nelayan yang sedang mencari udang saat itu.

Kepala Desa Sungai Luar Kecamatan Batang Tuaka, Taufik, saat dihubungi awak media membenarkan atas peristiwa penangkapan buaya tersebut.

"Betul, buaya yang menyerang Jasmi akhirnya berhasil ditangkap. Buaya itu ditangkap dalam keadaan hidup sekitar pukul 18.00 WIB," ujar Taupik, Senin (4/5).

Upaya pawang buaya ini memang membuahkan hasil setelah beberapa hari berusaha melakukan pemanggilan.

"Meskipun menunggu berhari - hari, Alhamdullah buayanya sekarang sudah ditangkap," ucapnya seperti dikutip dari laman indovizka.com.

Halaman :

Berita Lainnya

Index