Adanya Tudingan Pungli di Desanya, Kades Kampung Baru: Itu Hoax

Adanya Tudingan Pungli di Desanya, Kades Kampung Baru: Itu Hoax

HARIANRIAU.CO - Kepala Desa Kampung Baru, Kecamatan Gunung Toar Masril membantah tudingan adanya pungutan liar oleh oknum desa yang terjadi didesanya setelah pembagian dana BLT DD beberapa hari yang lalu. Senin (1/6/2020).

Dalam keterangannya Masril menjelaskan sebelumnya ada media online pada tanggal 31 Mei 2020 yang lalu memberitakan adanya tudingan pungutan liar didesa saya (kampung baru) dengan judul berita 'FPII Kuansing menduga Pembagian Dana BLT di Desa Kampung Baru Gunung Toar Terjadi Pungutan Liar', dan kita membantah hal itu.

"Pembagian BLT di didesa kampung baru bejalan mulus dan tidak ada protes negatif dari masyarakat, memang data penerima BLT DD ada yang tidak singkron dengan data penerima bansos namun hal tersebut sudah kita luruskan dimana penerima bantuan kita minta untuk memilih salah satu bantuan tersebut, apakah memilih BLT DD atau Bansos dari sumber lain," terangnya.

Perlu diketahui pada saat pembagian BLT DD pada awal kemaren disaksikan langsung oleh Camat Gunung toar, Babinkamtibmas, kepolisian, ketua BPD dan Panamping Desa. setiap penerima mendapatkan hak mereka sesuai dengan ketentuan yakni Rp 600 ribu.

"Kemudian adanya tudingan bahwa adanya oknum Desa yang meminta sejumlah uang kepada penerima BLT DD itu juga tidak benar, saya tidak pernah meminta seseorang apalagi perangkat Desa untuk meminta uang kepada masyarakat penerima BLT tersebut, itu Hoax," lanjutnya.

Dalam kondisi saat ini kita tidak mau menambah beban masyarakat, menambah masalah apalagi dengan hal yang bersangkutan dengan pungli.

"Saat ini setiap anggaran yang kita keluarkan (DD) harus kita pertanggung jawabkan dengan jelas, jika ada hal yang menyimpang silahkan laporkan, tapi jika itu hanya tudingan yang tidak jelas maka kita akan laporkan balik karena sudah menyangkut dengan nama baik," tukasnya.



Jeki Efri Yunas

Halaman :

Berita Lainnya

Index