Resep Singkong Thailand Empuk

HARIANRIAU.CO - Singkong Thailand adalah salah satu jenis makanan penutup yang cukup digemari dan banyak disajikan di hotel maupun restoran.

Singkong Thailand menyajikan rasa yang gurih, manis, lembut dan legit di lidah. 

Menggunakan bahan dasar singkong atau ubi kayu yang terjangkau, cara membuatnya pun mudah untuk dipraktikkan.

BAHAN

Bahan Singkong:
500 kg singkong/ubi kayu
1000 ml air 
75 gr gula merah
2 lembar daun pandan
Garam secukupnya

Bahan Saus:
100 ml susu cair
1 sdm tepung maizena
1 sdm minyak 
garam secukupnya

Rebus ubi yang sudah dibersihkan menggunakan air sampai setengah kering. Tambahkan gula merah daun pandan dan garam, Angkat dan sisihkan.

Rebus susu cair, tambahkan tepung maizena (bila perlu dilarutkan dulu menggunakan air) garam dan minyak. 
Masukan ubi dalam wadah saji tuangkan saus susu dan beri taburan keju diatasnya.

Selamat mencoba.

Berita Lainnya

View All