Sepak Takraw Putri Riau Terhenti Dengan Medali Perunggu

Sepak Takraw Putri Riau Terhenti Dengan Medali Perunggu

HARIANRIAU.CO - Sepak Takraw Putri Riau, gagal melaju ke partai final, ajang PON XIX 2016, setelah ditaklukkan tuan rumah Jabar, 2-0 dibabak semifinal, Kamis (22/9/2016) dilansir Halloriau.

Riau yang turun di nomor inter beregu putri harus mengakui keunggulan lawannya dua set langsung dengan skor 17-21 dan 12 -21.

Dengan hasil ini, tim Sepak Takraw Putri Riau hanya meraih medali perunggu bersama. Sebelumnya, Sepak Takraw Putri Riau sudah meraih medali perak dinomor Tim.

Sementara untuk partai final sepak takraw putri Riau mempertemukan tuan rumah Jawa Barat vs Jawa Tengah di Lapangan Sepak Takraw, Kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung.

Pelatih Sepaktakraw Putri Riau, Supardi mengaku sedikit kecewa dengan hasil ini. Namun ia mengapresiasi upaya keras yang dilakukan anak asuhnya untuk lolos ke final.

"Apapun hasilnya tetap kita syukuri. Anak- anak sudah berusaha semaksimal mungkin untuk sampai ke final," ujarnya. 

Halaman :

Berita Lainnya

Index