PJ Sekrtaris Daerah Kota Pekanbaru Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Kosong

PJ Sekrtaris Daerah Kota Pekanbaru Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Kosong

HARIANRIAU.CO - Masa pandemi Covid 19 menjadi masa yang mengkhawatirkan semua kalangan. Terutama masyarakat berekonomi menengah ke bawah.

M. Jamil, Sekda Kota Pekanbaru mengajak seluruh masyarakat agar memanfaatkan lahan kosong yang ada.

"Meskipun zaman serba sulit, bukan berarti kita harus berpangku tangan dan diam begitu saja," ucap Sekda Pekanbaru

"Di sekitar kita, daerah tempat tinggal kita, atau bahkan di samping rumah kita, bisa menjadi salah satu cara agar dapat bertahan hidup dari kesulitan yang saat ini kita alami. Caranya yaitu, memanfaatkan lahan atau tanah kosong yang ada di sekitar kita salah satunya untuk bercocok tanam. Misalnya dengan menanam komoditas pertanian maupun perkebunan," tambah M. Jamil.

Sekda Kota Pekanbaru ketika ditemui kala itu sedang memanen pepaya miliknya yang berada di kawasan tenayan.

Saat dikonfirmasi, M. Jamil menyampaikan bahwa, kebun pepaya tersebut sengaja diisi agar tanah tak ditumbuhi semak belukar.

"Dari pada tanahnya jadi semak belukar, lebih baik diisi pepaya. Dari pada nanti jadi sarang hewan buas," candanya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index