Bupati Inhil Hadiri Pembukaan PEDA KTNA di Kabupaten Inhu

Bupati Inhil Hadiri Pembukaan PEDA KTNA di Kabupaten Inhu
Bupati HM Wardan yang di dampingi Ketua KTNA Inhil kunjungi stand Inhil/Humas

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HULU – Bupati Indragiri Hilir HM Wardan menghadiri pembukaan Pekan Daerah (PEDA) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke XV tingkat Provinsi Riau tahun 2016 yang di pusatkan di Desa Buluh Rampai Belilas, Kabupaten Indragiri Hulu yang diikuti oleh kabupaten dan kota se Provinsi Riau. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Gubernur Riau (Gubri), Kamis (22/9/2016).  

Pembukaan PEDA KTNA KE-XV tingkat Provinsi Riau ini ditandai dengan pemukulan gong oleh Gubernur Riau Arsyadjuliandy Rachman di dampingi Bupati Indragiri Hulu, Yopi.

Pada kegiatan tersebut, selanin Bupati Indragirio Hilir, tampak hadir juga Ketua Komisi 1 DPRD Yusuf Said yang juga Ketua KTNA Kabupaten Indragiri Hilir.

Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan mengatakan kepada awak media mengharapkan dengan kegiatan ini para dapat memupuk kesatuan dan persatuan sesama peserta KTNA.

“Yang paling utama dapat pengetahuan dan pengalaman terhadap berbagai macam produk dari stand yang ditampilkan berupa teknologi dan kemajuan yang ada di kabupaten lain,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua KTNA Inhil Yusuf Said menambahkan akan banyak informasi kemajuan teknologi pertanian yang ditampilkan dalam kegiatan itu seperti ada lomba, pameran, teknologi tepat guna dan teknologi pertanian.

“Saya berharap dengan PEDA KTNA inidijadikan momentum oleh petani, yang mau jadi petani dan pemerhati pertanian, agar bisa menghadiri, karena acara di kabupaten tetangga kita,” ucapnya.

Usai pembukaan GUBRI serta rombongan Bupati se-Provinsi Riau melanjutkan peninjaua ke Stand-stand pameran dari kabupaten Inhil se-Riau yang ikut ambil bagian pada KTNA Ke-XV.

Pada kegiatan tersebut, Kabupaten Indragiri Hilir mengutus sebanyak 50 orang dengan 10 pendamping serta peninjau dari SKPD   Kabupaten Inhil  Pada PEDA KTNA Ke-XV tingkat Provinsi Riau tahun 2016.

 

 

Ragil Hadiwibowo/Humas

Halaman :

Berita Lainnya

Index