Fakta Pengantin Wanita Histeris Sampai Pingsan saat Mantan Pacar Datang

Fakta Pengantin Wanita Histeris Sampai Pingsan saat Mantan Pacar Datang

HARIANRIAU.CO -  Video viral yang menampilkan seorang pengantin perempuan, tiba-tiba menangis histeris di acara resepsi pernikahannya viral di media sosial. Hal tersebut, diduga terjadi karena sang mempelai wanita tak kuasa melihat mantan kekasihnya datang di hari bahagianya itu.

Hal tersebut diduga terjadi karena sang mempelai wanita tak kuasa melihat mantan kekasihnya datang saat pernikahannya. Kejadian penuh kesedihan ini diduga lantaran pernikahan tersebut merupakan perjodohan dari orangtua. Namun, pihak pengantin pria sudah menjelaskan bahwa tidak ada paksaan dalam pernikahan tersebut.

Sementara sosok mantan kekasih dari mempelai wanita tersebut bernama Adrian Hidayat ini menjelaskan tentang kehadirannya dalam pernikahan itu hanya untuk memenuhi undangan saja.

Adrian rupanya adalah mantan kekasih Aulina. Saat Adrian naik ke pelaminan, ia memeluk pengantin prianya, Dedi Karyadi. Setelah berpelukan dengan Dedi, tangis Aulina kemudian berubah menjadi teriakan histeris. Tangis dan teriakannya sampai 'meledak-ledak'.

Di video, tampak pihak keluarga kemudian memberitahu sang mantan untuk segera turun dari pelaminan dan tidak perlu menyelamati Aulina. Ia kemudian turun dan bergegas meninggalkan acara. Para tamu undangan pun terlihat gelisah dan berdiri menyaksikan Aulina histeris.

Aulina kemudian terlihat pingsan dan lemas setelah teriak histeris. Ia langsung ditolong oleh pihak keluarga dan pengantin pria juga dibawa oleh pihak keluarganya turun, meninggalkan pelaminan.
Setelah kejadian itu viral, banyak komentar bermunculan dari netizen. Sebuah akun Facebook bernama M Saefullah yang mengaku sebagai kakak dari Dedi Karyadi, sang pengantin suami memberikan penjelasan terhadap kejadian tersebut.

Menurut Saefullah, adiknya itu sangat malu. Menurutnya, di acara sakral seperti pernikahan seharusnya dilakukan dengan penuh kebahagiaan, malah dirusak oleh pengantin perempuan. Aulina juga disebut perempuan yang tak tahu malu.

"Adik kami selaku suaminya sangat malu, acara sakral yang harus kami terima dengan penuh kebahagiaan malah dibuat rusa ulah perempuan yang tak tahu malu," kata M Saefullah.
Saefullah kemudian mempertanyakan kenapa Aulina menerima lamaran adiknya ketika melihat maharnya yang mahal, padahal tidak ada rasa cinta. "Jika memang si perempuan enggak ada cinta kenapa harus menerima lamaran adik kami malah pas liat uang banyak ijo matanya mau menikah," tulis M Saefullah.

Sementara, akun lain di Facebook bernama Pha Puspatriwardani juga memberikan penjelasan tentang kronologi kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa memang benar, pengantin wanita menjadi histeris karena melihat mantan kekasihnya.

Kronologi kejadian dan klarifikasi sang mantan
Akun dengan nama Pha Puspatriwardani menjelaskan bahwa memang benar, pengantin wanita menjadi histeris karena melihat mantan kekasihnya.

"Jadi gini nih saya mau kasih tahu aja, berhubung saya sedikit tahu kronologinya. Jadi tuh si cewek memang dari awal udah nangis-nangis sebab lihat mantan pacarnya datang. Nah pas si mantan mau ngucapin selamat sekalian mau pulang eh si cewek enggak terima pantesan histeris gitu," kata Pha Puspatriwardani.

Dijelaskan akun tersebut, mengenai berita bahwa Aulina disebut dipaksa menikah itu keliru. Akun tersebut malah mengatakan bahwa Aulina menikah tanpa paksaan.

"Terus perihal tentang kawinnya dipaksa itu sebenarnya enggak benar. Jadi pihak laki-laki nya tuh sudah kasih waktu buat dia (mempelai wanita) mikir sebelum dibawa ke rumahnya laki-laki. Pas hari H nya si cewek terima mau nikah," kata akun Pha Puspatriwardani.

"Nah pas acaranya ini nih ketemu mantan, eh malah enggak terima. Selesai acara dia si cewek baru ngaku kalo dia enggak cinta sama lakinya. Kayaknya dia cuma cinta hartanya aja," kata akun tersebut.

sumber: planet.merdeka.com

Halaman :

Berita Lainnya

Index