50 Desa di Inhil Sudah Lakukan Pencairan Tahap Dua

50 Desa di Inhil Sudah Lakukan Pencairan Tahap Dua
Bupati HM Wardan dan Kepala BPMPD Inhil Yulizal

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Memasuki awal Bulan Oktober 2016 ini, rata-rata kegiatan pembangunan dan realisasi fisik di setiap desa di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) untuk tahap pertama sudah terlaksana.

Hal itu diungkapkan Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Inhil, H
Yulizal saat diwawancarai awak media di kantornya, Jalan Pendidikan Tembilahan, Rabu (4/10/2016).

Dikatakan Yulizal, saat ini 60 persen kegiatan pembangunan yang diperuntukan pada tahap pertama di setiap desa rata-rata sudah terealisasi.

"Malahan ada yang sudah sampai 80 persen realisasi fisiknya," kata ayah 3 anak yang akrab disapa Ijal ini.

Dengan telah selesainya pekerjaan dan kegiatan pembangunan tahap pertama tersebut, lanjut Ijal, Desa bisa langsung mencairkan dana untuk tahap kedua, sehingga program-program yang telah direncanakan sebelumnya dapat berjalan dengan baik dan maksimal.

"Sekarang saja, sudah ada sekitar 50 desa yang mencairkan dana tahap kedua," tambahnya.

Selanjutnya, mantan Kabag Keuangan pada Sekretariat DPRD Inhil ini berharap agar pihak desa bisa terus meningkatkan kinerjanya, terutama dalam pemanfaatan dana desa sesuai dengan kebutuhan masyarakat, serta tidak melanggar peraturan dan ketentuan yang berlaku.

"Mudah-mudahan, seluruh kegiatan pembangunan di setiap desa bisa berjalan lancar dan sukses. Apalagi, tahun ini dananya diperuntukan dan diprioritaskan pada pembangunan jalan, jembatan dan peningkatan perekonomian masyarakat, yang memang sangat dibutuhkan dan dinanti-nanti masyarakat," imbuhnya.

 

 

 

Ragil Hadiwibowo

Halaman :

Berita Lainnya

Index