Kontroversi Ustaz Solmed, Pernah Jadi Wasekjen FPI hingga Minta Tarif Ceramah Tinggi

Kontroversi Ustaz Solmed, Pernah Jadi Wasekjen FPI hingga Minta Tarif Ceramah Tinggi
Ustaz Solmed

HARIANRIAU.CO - Siapa yang tak kenal Ustaz Solmed? Sebagai ustaz selebriti, sosok bernama lengkap Sholeh Mahmoed Nasution itu cukup populer di kalangan masyarakat Tanah Air.

Seiring dengan kepopulerannya, nyatanya Ustaz Solmed pun tak lepas dari berbagai kontroversi. 

Mulai dari riwayatnya sebagai mantan petinggi FPI hingga kisah terlarang dengan sang mantan istri sampai pernah disebut matre. 

Ya, selain membuat publik terpana dengan isi ceramahnya, ternyata Ustaz Solmed juga cukup sering menuai kontroversi.

Penasaran apa sajakah itu? Berikut terkini.id telah rangkumkan untuk pembaca, sebagaimana dilansir pada Kamis, 6 Mei 2021, dari Matamata.com:

1. Kisah Cinta Terlarang dengan Mantan Istri

Seperti diketahui, Ustaz Solmed pernah menikahi seorang wanita bernama Dewi Yuliawati yang kemudian membongkar hubungannya dengan sang mantan suami.

Mereka menikah pada tahun 2006 dan bercerai di tahun 2010. Namun, Dewi mengklaim bahwasanya Ustaz Solmed masih sering mengajak hingga memaksanya melakukan hubungan badan, meskipun telah menikahi April Jasmine.

2. Meminta Tarif Ceramah Cukup Tinggi

Kasus ini heboh pada tahun 2013 silam karena adanya surat terbuka dari seorang TKI di Hong Kong.

Kabarnya, saat itu Ustaz Solmed diundang untuk ceramah di sana. Nah, awalnya ia hanya meminta tarif seikhlasnya dan dua tiket pesawat untuk dirinya dan manager.

Pihak majelis pun menetapkan akan memberi honor sejumlah Rp8 juta. Namun, permintaan itu tiba-tiba berubah menjelang acara dan Ustaz Solmed meminta tambahan hingga Rp10 juta.

Setelah itu, kemudian muncul surat terbuka dari TKI karena merasa tersinggung lantaran Ustaz Solmed menyebut TKI di Hong Kong sebagai komunis.

3. Pernah Jadi Petinggi FPI

Mungkin tak banyak yang tahu, tetapi rupanya Ustaz Solmed pernah menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Front Pembela Islam alias FPI.

Namun, pada akhirnya ia memutuskan untuk keluar dari ormas tersebut dan memilih berdakwah di televisi.

4. Menghina Narji Sampai Dipanggil KPI

Ustaz Solmed rupanya juga pernah menghina komedian Narji di panggung sebuah acara musik di televisi swasta.

Karena masalah tersebut, ia bahkan sampai ditegur oleh KPI lantara bercandaannya yang dinilai keterlaluan.

Kala itu, Ustaz Solmed melontarkan kalimat: "Kalau iblis diciptakan untuk menggoda manusia, begitulah takdir Narji diciptakan untuk dicaci maki manusia."

5. Santai Konten TikTok Istri Dihujat karena Bisa Datangkan Endorse

Nah, terbaru, Ustaz Solmed memberikan tanggapan kontroversial atas kritikan netizen terhadap istrinya, April Jasmine, yang gemar bermain TikTok dengan gerakan kurang sopan di mata netizen.

Kemungkinan bermaksud membela sang istri, Ustaz Solmed pun mengatakan bahwa ia bersyukur jika banyak komentar.

Tak peduli jika itu komentar negatif sekalipun. Itu karena menurutnya, komentar-komentar netizen akan membawa rezeki bagi dirinya dan sang istri berupa tawaran endorse.

Jadi, itulah 5 kontroversi Ustaz Solmed yang baru-baru ini kembali menuai pro kontra seusai curhat hidup melarat di masa pandemi sampai harus jual mobil hingga pakaian bekas.

Halaman :

Berita Lainnya

Index