WAW! Motor Baru Ini Ludes Terjual dalam Waktu 1 Jam

WAW! Motor Baru Ini Ludes Terjual dalam Waktu 1 Jam
Suzuki Hayabusa generasi ketiga. (Suzuki)

HARIANRIAU.CO - Adanya pandemi membuat penjualan kendaraan bermotor turun drastis, bahkan angkanya bisa mencapai lebih dari 40 persen. Selain daya beli menurun, pasokan juga terhambat akibat pabrik harus menerapkan protokol kesehatan.

Meski demikian, penjualan produk otomotif yang masuk dalam kategori mewah justru mengalami peningkatan. Hal ini dialami oleh Suzuki, di mana motor baru mereka yang belum lama ini diluncurkan di India laku keras di pasaran.

Produk yang dimaksud adalah Suzuki Hayabusa, yang kini hadir dalam generasi ketiga. Prosesi pembukaan selubungnya dilakukan secara global pada Februari lalu.

Dilansir dari laman Motoroids, Senin 5 Juli 2021, kloter pertama yang dijual pada April habis dibeli konsumen dalam waktu dua hari. Kuota yang disediakan saat itu adalah 101 unit.

Awal bulan ini, Suzuki India membuka keran pemesanan untuk kloter kedua dan langsung diserbu oleh konsumen. Motor legendaris tersebut habis stoknya dalam waktu kurang dari satu jam.

Harga yang ditawarkan per unitnya mencapai 1,64 juta Rupee. Jika dikonversi, maka nilainya yakni sebesar Rp318 jutaan.

Mengusung mesin 1.340cc yang mampu menghasilkan tenaga 187 daya kuda dan torsi 150 Newton meter, motor yang memiliki nama asli GSX-1300R ini diklaim bisa dipacu hingga kecepatan lebih dari 300 kilometer per jam.

Dilansir dari laman viva.co.id, Dengan bobot 264 kg, panjang 2,1 meter, lebar 0,73 meter dan tinggi 1,1 meter, kuda besi tersebut memiliki konsumsi bahan bakar setara mobil MPV, yakni 14,9 km per liter.

Pengembangan Hayabusa edisi 2021 difokuskan pada beragam fitur canggih, untuk membuat pemilik bisa berkendara dengan nyaman. Contohnya cruise control dan hill hold control.

Halaman :

#Sepeda Motor

Index

Berita Lainnya

Index