Kocak! Pemuda Titip Teman Susu Beruang Malah Dapat yang di Luar Dugaan

Kocak! Pemuda Titip Teman Susu Beruang Malah Dapat yang di Luar Dugaan
Susu beruang - (Twitter/@hibooran)

HARIANRIAU.CO -  Susu beruang alias Bear Brand sempat menjadi buruan masyarakat di tengah pandemi Covid-19 belakangan ini, sejak kasus mendadak melonjak tajam.

Kabar bahwa susu beruang dipercaya ampuh menyembuhkan Covid-19 pun mendatangkan beragam kejadian yang membuat geleng-geleng kepala, mulai dari munculnya video pengunjung supermarket rebutan Bear Brand hingga pemberitahuan kocak di sebuah warung soal kekosongan stok susu berlogo beruang dengan iklan naga itu.

Salah satu kicah kocak datang dari seorang pengguna TikTok. Ia menceritakan pengalaman membeli susu beruang, tetapi mendapat susu kotak di luar ekspektasinya.

Tangkapan layar video TikTok itu diunggah ke Twitter oleh akun @hibooran pada Minggu (11/7/2021) dengan menampilkan gambar yang mewakilkan ekspektasi dan realita.

Terlihat pemuda di video itu tampaknya tengah menjalani isolasi mandiri karena positif Covid-19. Dia pun mengirimkan pesan pada temannya dengan maksud minta tolong dibelikan susu beruang.

"Kopit day 2. Ngechat temen minta bawain susu beruang," tulisnya seperti dikutip dari laman dream.co.id.

Namun rupanya, susu yang datang di luar dugaannya. Memang ia dibelikan susu dengan gambar beruang pada kotak kemasannya.

Hanya saja, bukannya susu kaleng Bear Brand, ia malah mendapatkan susu kotak untuk anak-anak, yaitu Ultra Mimi Kids rasa cokelat.

"Susu beruang [emoji tertawa]," kicau @hibooran.

Cuitan tersebut hingga saat ini telah mendapatkan lebih dari seribu likes, disertai deretan komentar kocak.

Warganet bergurau, teman si pengguna TikTok tidak salah membeli susu karena walaupun bukan Bear Brand dan malah untuk anak-anak, susu tersebut punya logo beruang di kotaknya.

"Ya gak salah, bener itu," komentar @ann***.

"Biar cepet gede nder," tulis @ich***.

"Akwowkwkwkkwqk bener woy," tambah @mar***.

Sementara itu, @per*** berkomentar, "Beruang madu xixixi."

"Ya gak salah sih," tulis @kej***.

Susu kaleng Bear Brand banyak diincar selama pandemi Covid-19 belakangan ini, khususnya selama pemberlakuan PPKM darurat. Susu tersebut dipercaya mampu menjaga dan meningkatkan imun tubuh hingga dianggap sebagai penangkal Covid-19.

Sementara itu, Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban menjelaskan, kandungan di dalam susu beruang tidak bisa membunuh virus corona, sehingga tak lantas membuat pasien Covid-19 sembuh.

Halaman :

Berita Lainnya

Index