ASN Inspektorat Riau Tuntas Ikuti Talent Pool, Agustus Giliran Disbun

ASN Inspektorat Riau Tuntas Ikuti Talent Pool, Agustus Giliran Disbun
Ilustrasi ASN Pemprov Riau

HARIANRIAU.CO - Pemprov Riau melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) tuntas menggelar kegiatan talent pool yang diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) Inspektorat. Bulan Agustus depan, giliran ASN di lingkungan Dinas Perkebunan (Disbun) yang mengikuti kegiatan ini.

"Untuk ASN Inspektorat sudah selesai kita laksanakan, talent pool-nya. Insya Allah minggu kedua Agustus depan giliran Dinas Perkebunan," kata Kepala BKD Riau Ikhwan Ridwan melalui Kepala UPT Penilaian dan Kompetensi Budi Fakhri, Jumat (23/7/21) di Pekanbaru.

Budi menambahkan, ASN Inspektorat yang mengikuti talent pool kemarin sebanyak 143 orang. "Hanya lima orang yang tidak bisa mengikuti karena sakit," sebutnya.

Terkait hasil talent pool ini lanjutnya, akan diserahkan ke masing-masing pimpinan OPD. Nantinya, akan diketahui kemampuan bidang setiap ASN setelah mengikuti talent pool ini.

"Hasil talent pool ini kita serahkan ke pimpinan OPD. Akan tetapi bagi ASN bisa memintanya melalui pimpinannya,"jelas Budi.

Selain itu sambung Budi, pihaknya juga akan menyerahkan hasil talent pool ASN ini kepada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Riau. Selanjutnya, BPSDM akan melakukan pelatihan dan pengembangan SDM kepada ASN sesuai dengan kemampuan bidangnya masing-masing sesuai dengan rekomendasi atau penilaian Assessor talent pool.

Untuk diketahui, BKD Riau menggelar talent pool ini untuk mempersiapkan SDM Birokrasi yang handal di seluruh OPD. kegiatan talent pool ini dibimbing15 orang assessor dari UPT Penilaian dan Kompetensi BKD Riau. Para Assessor ini yang akan menilai kemampuan masing-masing ASN yang mengikuti talent pool.  (mcr)

Halaman :

Berita Lainnya

Index