Investasi PMDN dan PMA Capai 1.078 Proyek

Investasi PMDN dan PMA Capai 1.078 Proyek
Sekretaris DPM-PTSP Kota Pekanbaru Fajri Rudi Misdian

HARIANRIAU.CO - Terhitung Januari hingga Juni atau semester satu tahun 2021 sudah terdapat sebanyak 1.078 proyek atau kegiatan yang bersumber dari investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA).

Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru Fajri Rudi Misdian menyebutkan, untuk PMDN dengan nilai investasi semester satu sebesar Rp1,236 triliun terdiri dari 1.015 proyek.

"Sementara PMA dengan nilai investasi Rp1,328 triliun terdapat sebanyak 63 proyek atau kegiatan," ungkapnya, Rabu (4/8).

Kemudian dari 1.078 proyek investasi PMDN dan PMA itu, kata dia, sudah berhasil merekrut sebanyak 3.231 tenaga kerja. 

"Tenaga kerja terbanyak terserap untuk pelaksanaan proyek PMDN," ucapnya.

Lebih jauh disampaikan Rudi, pada 2021 ini total investasi yang ditargetkan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI dan Pemerintah Provinsi Riau untuk Kota Pekanbaru sebesar Rp4,5 triliun.

"Alhamdulillah, pada semester satu 2021 kita sudah bisa merealisasikan sebesar Rp2,56 triliun atau sekitar 57 persen dari target yang ditetapkan tersebut," tutupnya.

sumber pekanbaru.go.id

Halaman :

Berita Lainnya

Index