Mahasiswa Kukerta UNRI Tumbuhkan Minat Belajar Anak dengan Alat Peraga Numerasi

Mahasiswa Kukerta UNRI Tumbuhkan Minat Belajar Anak dengan Alat Peraga Numerasi

HARIANRIAU.CO - Sejak masa pandemi Covid-19 banyak anak yang kurang memiliki minat belajar, hal itu terjadi karena mereka melaksanakan sekolah secara daring.

Pelaksanaan sekolah secara daring tersebut kurang efektif karena kurangnya pengawasan dari orang tua dan anak merasa jenuh dengan konsep pembelajaran daring.

Untuk membantu anak SD memahami pelajaran dan menghilangkan kejenuhan belajar daring, Mahasiswa Kukerta UNRI di Kelurahan Labuhbaru Timur melakukan konsep belajar sambil bermain menggunakan alat peraga sehingga anak-anak merasa tidak bosan dan lebih mudah memahami materi pembelajaran, Kamis, 19 Agustus 2021.

Alat peraga yang dibuat adalah papan perkalian dasar bagi anak kelas 2 SD.
Pada papan tersebut terdapat kantong untuk meletakkan pipet sebanyak jumlah yang diinginkan.

Adanya papan perkalian tersebut membantu anak-anak untuk memahami perkalian dasar.

Konsep belajar yang menyenangkan dan berbeda dari penyampaian guru di sekolah mampu meningkatkan minat anak-anak untuk belajar terutama mata pelajaran matematika yang selama ini dianggap sebagai hal yang menyulitkan.

 “Alat peraga ini merupakan sebuah inovasi untuk membantu anak-anak memahami pelajaran terutama mata pelajaran matematika di masa pandemi sehingga mereka tetap semangat belajar meskipun harus sekolah secara daring," tutur Rizki selaku Ketua Kukerta. 

Halaman :

Berita Lainnya

Index