Pimpin Rapat Koordinasi Ops Ketupat Lancang Kuning 2022, ini Pesan Kapolres Kuansing

Pimpin Rapat Koordinasi Ops Ketupat Lancang Kuning 2022, ini Pesan Kapolres Kuansing
Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata Saat Memimpim Rapat Koordinasi Ops Ketupat Lancang Kuning 2022. (Polres Kuansing)

HARIANRIAU.CO - Kapolres Kuantan Singingi AKBP Rendra Oktha Dinata pimpin langsung Rapat Koordinasi Ops Ketupat Lancang Kuning 2022, Jumat (22/4/2022) di Ruang Rupatama Polres Kuansing. 

Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata melalui Kabag Ops Kompol Hendri Suparto dalam keterangan resminya menekankan kepada para Kasatgas agar dapat memahami tupoksinya masing-masing dan laksanakan giat secara optimal, selain itu Kapolres juga menekankan agar seluruh personil yang terlibat dalam Ops Ketupat Lancang Kuning 2022 untuk dapat melaksanakan tugas dengan sinegritas dan tidak mengedepankan ego sektoral.

"Selanjutnya, Polres Kuansing dan Jajaran dengan di dukung TNI, Kementrian terkait dan mitra Kamtibmas lainnya melaksanakan operasi dalam bentuk operasi Kepolisian terpusat dengan sandi "Ketupat Lancang Kuning 2022" yang dilaksnakan selama 12 hari," terang Kabag  Ops Polres Kuansing.

Pada kesempatan itu juga Kapolres menyampaikan ops 
ketupat ini dilaksanakan guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman kondusif dan bebas covid-19, terutama dalam perayaan, dan  penggelaran operasi kepolisian terpusat "ketupat-2022" dalam rangka pam Idul Fitri 1443 H.

Turut serta dalam kegiatan tersebut Waka Polres Kuansing Kompol Lilik Surianta S.ST., SH, Asisten III Dr. Agus Mandar, Danramil Lettu ARM Hardianto, Kadis Hub Marhumala Pontas, Para Kabag Polres Kuansing, Para Kasat Polres Kuansing, Perwira Staf Polres Kuansing.

Halaman :

Berita Lainnya

Index