Okejek Tembilahan Telah Bermitra Lebih 100 Otlet

Okejek Tembilahan Telah Bermitra Lebih 100 Otlet
Kurir Okejek Tembilahan saat menerima orderan. (Foto: Okejek Tembilahan)

Kemudian, untuk Oke Mart, di layanan ini tersedia bahan kebutuhan sehari-hari yang ada di Swalayan, toko, dan kerajinan rumahan seperti beras, minyak goreng, susu anak, pakaian, minuman kaleng, souvenir, makanan hewan, dan santan.

Pada intinya, kehadiran Okejek di Bumi Hamparan Kelapa Dunia ini akan turut membantu UMKM dalam mengembangkan usahanya.

Tidak hanya itu, Okejek sebagai platform di Playstore ini juga membantu menyediakan lapangan kerja bagi driver, baik Ojek maupun Kurir.

Dengan demikian, dia mengajak kepada pelaku UMKM dan Driver lainnya untuk bergabung bersama Okejek. Sampai saat ini, pihak Okejek belum ada ketentuan tarif pendaftaran, baik layanan Oke Food, Oke Marr, dan Oke Driver.

"Dan tidak kalah penting, kehadiran kita juga untuk memudahkan masyarakat Tembilahan dalam kebutuhan aktivitas sehari-hari, pastinya layanan ojek, kurir, dan berbelanja," pungkasnya.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index