Buka Turnamen Voli, Ferryandi: Bertandinglah dengan Jiwa Sportifitas yang Tinggi

Buka Turnamen Voli, Ferryandi: Bertandinglah dengan Jiwa Sportifitas yang Tinggi
Ketua DPRD Inhil, Ferryandi saat membuka turnamen dengan melakukan servis.

”Selain sebagai ajang untuk mempererat rasa persatuan dan kesatuan, menurutnya, pelaksanaan turnamen ini dapat dijadikan momentum untuk terus menggelorakan, memasyarakatkan dan membudayakan olah raga sekaligus mengembangkan silaturahmi,” ujar politisi Golkar ini.

Dengan digelarnya turnamen bola voli tersebut, Ferry berharap dapat memotivasi desa, kelurahan, dan kecamatan lain untuk turut menggelarnya, sehingga akan menarik minat pemuda untuk menjadi atlet bola voli.

Dengan demikian, sambungnya, akan banyak lahir atlet-atlet bola voli berprestasi di Kabupaten Indragiri Hilir.

"Semoga dengan banyak digelarnya turnamen bola voli di desa-desa, bisa menarik minat anak-anak untuk menjadi atlet voli. Sehingga akan banyak bibit-bibit atlet voli yang berkualitas di masa yang akan datang,” ujarnya.

Ketua DPRD Inhil, Ferryandi saat membuka turnamen voli di Desa Rotan Semelur, Kecamatan Pelangiran.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index