Irjen Iqbal Pastikan Jajaran Siap Jaga Aset Kelistrikan PLN

Irjen Iqbal Pastikan Jajaran Siap Jaga Aset Kelistrikan PLN
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal

HARIANRIAU.CO - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal melangsungkan pertemuan silaturahmi bersama Manajemen PLN Unit Induk Wilayah Riau, Jumat (15/7/2022). Bertempat di Kantor PLN Jalan Tuanku Tambusai, Kelurahan Labuh Baru Barat, Kota Pekanbaru, kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah Pejabat Utama (PJU) dari Polda Riau.

Sedangkan dari pihak PLN dihadiri langsung GM PLN Unit Induk Wilayah Riau Agung Murdifi, GM Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban Sumatera Dispriansyah, GM Unit Induk Pembangunan Sumatera Bagian Tengah Alan Asqolani serta Dirut PT Mandau Cipta Tenaga Nusantara Junaidi Abdi.

Ada beberapa persoalan yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Diantaranya adalah pencurian aliran listrik serta aset tiang maupun tower milik PLN. Selain itu ada juga persoalan sosial ditengah masyarakat yakni pepohonan yang mengenai transmisi listrik, namun terkendala dalam pemotongan pepohonan tersebut.

Hal itu sebagaimana diungkapkan GM Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban Sumatera Dispriansyah dalam pertemuan. Dijelaskan dia, pihaknya mempunyai 4 unit se-Sumatera dalam pembangkit listrik. Di Pulau Sumatera juga, sambung dia, terdapat 3 jenis pembangkit tenaga listrik besar yakni Palembang dan Bengkulu. Kata dia, dalam pengelolaan pembangkit listrik ini di kelola oleh PLN langsung bekerjasama dengan pihak swasta.

Halaman :

#Riau

Index

Berita Lainnya

Index