Riau Menuju Desa PROKLIM, Desa Makmur Kelola Sampah Rumah Tangga

Riau Menuju Desa PROKLIM, Desa Makmur Kelola Sampah Rumah Tangga
Menuju verifikasi dari KLHK, warga Desa Makmur terus meningkatkan kemampuan adaptasi dan mitigasi lingkungan dengan mengikuti pelatihan Mengolah Sampa

HARIANRIAU.CO - Pendaftaran Calon Desa Program Iklim (Proklim) Tahun 2022 kembali dibuka oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Sebanyak 15 desa binaan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di 4 kabupaten yaitu Pelalawan, Siak, Kampar dan Kuansing berhasil lolos ke tahap verifikasi pada Agustus 2022 mendatang.

Desa Makmur, di Kabupaten Pelalawan merupakan salah satu dari 15 desa yang akan diverifikasi. Menuju verifikasi dari KLHK, warga Desa Makmur terus meningkatkan kemampuan adaptasi dan mitigasi lingkungan dengan mengikuti pelatihan Mengolah Sampah Rumah Tangga yang dilaksanakan di balai posko Proklim Desa Makmur pada Kamis (13/7/2022).

Pelatihan ini difasilitasi oleh Community Development (CD) RAPP yang menggandeng Bank Sampah Permata Bunda, binaan dari Dinas Lingkungan Hidup Pelalawan.

Warga Desa Makmur diberikan pelatihan mengolah sampah-sampah rumah tangga majalah/ koran/ buku bekas menjadi barang bernilai jual seperti pot bunga, piring lidi dan wadah makanan.

Halaman :

#Riau

Index

Berita Lainnya

Index