Kejuaraan Sepatu Roda Kapolda Cup Dibuka

Kejuaraan Sepatu Roda Kapolda Cup Dibuka

Irjen Iqbal mengaku senang kegiatan yang dilaksanakan untuk menyemarakkan Hari Bhayangkara ke-76 ini, bisa terselenggara dan banyak menuai animo dan antusias masyarakat.

Ia memaparkan, lomba ini awalnya merupakan inisiatif dari pihak panitia dan pengurus Pengprov Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Riau.

Irjen Iqbal pun langsung menyetujui diselenggarakannya kegiatan positif seperti ini. Apalagi pesertanya adalah para generasi muda.

Menurut Irjen Iqbal, lewat ajang olahraga, pihaknya juga ingin bisa semakin mendekatkan diri dengan masyarakat.

Karena dipaparkan Irjen Iqbal, polisi harus masuk ke semua sendi-sendi kehidupan masyarakat.

"Karena sesungguhnya misi kepolisian itu adalah untuk masyarakat, menciptakan pemeliharaan kemananan dan ketertiban. Kami juga melakukakan kegiatan-kegiatan yang bersifat perlindungan, pengayoman, dan pelayanan," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Benny Saputra menerangkan, perlombaan olahraga ini memang bertujuan untuk semakin mempererat hubungan antara instansi Polri dengan masyarakat.

Halaman :

#Riau

Index

Berita Lainnya

Index