Yuk Ikutan Lomba Inovasi Musik Nusantara

Yuk Ikutan Lomba Inovasi Musik Nusantara
Ilustrasi

Mahendra menambahkan, Linmtara bisa diikuti merata oleh anak-anak muda dari seluruh provinsi, dan berharap lomba ini nantinya dapat semakin memperkuat ekosistem musik tradisi.

“Dengan demikian capaian Linmtara ini tidak berhenti pada inovasi saja. Namun, juga harus mampu membuka peluang industri yang baik untuk memperkuat ekosistem musik tradisional kita. Terlebih pengayaan literasi, perluasan apresiasi, dan publikasi karya menjadi pilar penyelenggaraan Linmtara,” sambung Mahendra.

Linmtara merupakan sebuah kompetisi musik nusantara. Secara khusus ditujukan untuk mendorong generasi muda Indonesia agar semakin mencintai kekayaan budaya musik tradisi Indonesia.

Musik yang disajikan memiliki konsep ekspresi yang kreatif, inovatif, dan kekinian tanpa meninggalkan jati diri budaya bangsa.

"Orientasinya adalah merepresentasikan spirit pelestarian yang dinamis dalam menjawab tuntutan dan tantangan global dengan tetap membawa identitas keberagaman musik tradisi yang khas," ucapnya.

Lebih lanjut, Ketua Panitia Linmtara, Setyawan Jayantoro menyampaikan bahwa ada 242 kelompok, berasal dari 29 provinsi dan 120 kota/kabupaten yang terdaftar dalam program Linmtara pada tahun 2021.

Halaman :

Berita Lainnya

Index