Wakapolda Buka Pendidikan 191 Calon Bintara

Wakapolda Buka Pendidikan 191 Calon Bintara

Para peserta didik tentunya akan dihadapkan pada kegiatan pendidikan dan pelatihan yang cukup berat lagi melelahkan.

"Namun dengan tekad yang kuat, kalian pasti akan dapat mengikuti dan menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan pendidikan dengan baik," ungkap Wakapolda Riau.

Sesuai dengan kebijakan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam transformasi Polri yang presisi, pendidikan menjadi aspek penting dalam mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Polri yang unggul di era Police 4.0.

"Pendidikan pembentukan ini menjadi penting karena para Bintara merupakan garda terdepan dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat," jelas Brigjen Tabana.

Untuk diketahui, jumlah siswa calon Bintara sesuai jalur penerimaan, yakni dari PTU 156 orang, Rekpro 25 orang, Bakomsus Labfor 4 orang, Bakomsus TI 4 orang, Bakomsus Logistik 1 orang dan Bakomsus Nakes 1 orang.

Sementara, jumlah siswa dari masing-masing Polres/Polresta di Riau, yaitu Bengkalis 26 orang, Dumai 5 orang, Inhil 11 orang, Inhu 13 orang, Kampar 17 orang, Meranti 4 orang, Kuansing 9 orang, Pelalawan 9 orang, Rohil 15 orang, Rohul 10 orang, Siak 13 orang, dan Pekanbaru 58 orang.

Halaman :

#Riau

Index

Berita Lainnya

Index