Peringatan HDKD ke 77 Tahun 2022, Lapas Tembilahan Gelar Kegiatan Donor Darah

Peringatan HDKD ke 77 Tahun 2022, Lapas Tembilahan Gelar Kegiatan Donor Darah
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan Julianto Budhi Prasetyon saat donor darah. (Foto: Lapas Tembilahan)

HARIANRIAU.CO – Salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Dharma Karya Dhika Ke-77 Tahun 2022 yaitu donor darah yang dilakukan secara serentak oleh seluruh Kantor Wilayah (Kanwil) dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. 

Bertempat di Ruang Layanan Kunjungan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh para Pegawai, Rabu 27 Juli 2022. 

Pada kegiatan kali ini Lapas Tembilahan dan Kantor Imigrasi Tembilahan menggelar kegiatan donor darah secara bersamaan.

Tampak sejumlah Pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan mengikuti kegiatan Donor Darah yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Indragiri Hilir. 

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan Julianto Budhi Prasetyono dan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan Irwanto tampil sebagai Pendonor Darah Pertama, kemudian diikuti oleh Pegawai yang lainnya.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index