Sementara itu, keberhasilan Puji Lestari menyabet medali emas panjat tebing di nomor speed world record relay putri, dalam kejuaraan Asean University Games yang digelar di Thailand, mendapat apresiasi dari Ketua KONI Inhu Supri Handayani. Pria yang akrab disapa Bung Ando ini, mengapresiasi pencapaian luar biasa di kelas International tersebut.
"Kita sangat apresiasi sekali, ini pencapaian yang sangat luarbiasa karena kelas international. Mudah-mudahan ini bisa menjadi motivasi bagi para seluruh atlet Inhu, dalam menghadapi Porprov yang akan datang. Sekali lagi selamat buat Puji Lestari," jelasnya.