Gubri Syamsuar Dukung Pelestarian Bahasa dan Budaya

Gubri Syamsuar Dukung Pelestarian Bahasa dan Budaya
Gubri Foto Bersama Balai Bahasa Provinsi Riau dan Finalis Duta Bahasa Riau 2022.

Selain itu, dikatakannya juga bahwa bahasa Indonesia berasal dari bahasa Melayu. Bahasa Indonesia tumbuh dan berkembang dari bahasa Melayu yang digunakan bukan hanya di Indonesia, namun juga Asia Tenggara.

Oleh karena itu, Gubri mendukung kegiatan ini dan berharap melalui Duta Bahasa Riau 2022 ini dapat melestarikan budaya, bahasa dan adat istiadat terutama di Bumi Melayu Lancang Kuning Provinsi Riau.

Sementara itu, Koordinator Kegiatan Duta Bahasa Riau, Devi Yanti mengatakan bahwa maksud dan tujuan audiensi ini adalah untuk silaturrahmi dan perkenalan Duta Bahasa Riau 2022.

Ia melaporkan bahwa kegiatan ini untuk memilih duta yang mampu menjadi model pelestarian Bahasa Indonesia, pelestarian bahasa daerah dan penguasaan bahasa asing.

Kegiatan Pemilihan Duta Bahasa Riau 2022 kata Devi Yanti sudah berlangsung sejak tanggal 23 Juni 2022  mulai dari pendaftaran sampai nanti tanggal 18 Agustus 2022 diacara puncak.

Halaman :

#Riau

Index

Berita Lainnya

Index