Dianggarkan Rp8,3 Miliar, Jembatan Parit H Maming Kecamatan Keritang Dibangun

Dianggarkan Rp8,3 Miliar, Jembatan Parit H Maming Kecamatan Keritang Dibangun
Peroses pembangunan jembatan di Parit H Maming, Kecamatan Keritang. (Indragirione)

HARIANRIAU.CO - Jembatan di Parit H Maming, Kecamatan Keritang, Kabupaten Indragiri Hilir kini masuk dalam tahap pembangunan, setelah pemenang tender telah ditetapkan.

Pembangunan Jembatan H. Maming Pada Ruas Jalan Selensen - Kota Baru - Bagan Jaya menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Riau tahun 2022, dengan nilai pagu sebesar lebih dari Rp. 8,3 milyar.

Jembatan Parit H. Maming masuk dalam jalur kewenangan Provinsi, sehingga dikerjakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Kawasan Permukiman Dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau.

Kepala Dinas PUPR-PKPP Arief Setiawan melalui Kepala Bina Marga Ali Subagio membenarkan data diatas. Ia mengatakan jembatan sudah mulai dibangun.

"Iya, sudah mulai dibangun, tiang-tiang jembatan sudah ditanam," paparnya saat dikonfirmasi, Sabtu (10/9/2022).

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index