PKB Inhil Gelar Silaturahmi dan Buka Bersama, Santunan Anak Yatim Piatu

PKB Inhil Gelar Silaturahmi dan Buka Bersama, Santunan Anak Yatim Piatu
Dani M Nursalam saat menyerahkan bingkisan.

HARIANRIAU.CO - DPC PKB Inhil menggelar silaturahmi dan buka bersama dengan masyarakat Tembilahan, Jum'at (7/4), di Sekretariat PKB Inhil jalan Suntung Ardi.

Kegiatan tersebut dihadiri Dewan Syuro PKB Inhil KH. Mahmud, Ketua DPW PKB Provinsi Riau H. Abdul Wahid, Wakil Ketua PKB Riau, H. Dani M Nursalam, Ketua PKB Inhil Iwan Taruna, Dewan Muhtasyar PKB Inhil Handoyo, Fraksi PKB Inhil, tamu undangan PC NU Inhil, pengurus GP Ansor, pengurus Fatayat NU, Bacaleg PKB Inhil tahun 2024.

Ketua DPC PKB Inhil, Iwan Taruna mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan yang berkesempatan hadir dalam kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa bersama di Bulan Ramadhan penuh berkah.

"Ini adalah momentum baik di bulan yang baik, dimana hari ini lengkap formasi kita berkumpul untuk mempersiapkan diri mengarungi Pemilu 2024. Pada Pilkada Inhil kita mengusung H. Dani M Nursalam menjadi Bupati dan Pilgub Riau, H. Abdul Wahid," ucap Iwan Taruna.

Iwan Taruna sangat meyakini dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, PKB Inhil dapat memenangkan Pemilu 2024 untuk merubah Inhil menjadi lebih baik lagi.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index