HARIANRIAU.CO - Kedutaan besar (Kedubes) Swiss untuk Indonesia, Bidang Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan Switzerland (SECO) didampingi Global UNDP FACS Team United Nations Development Programme (UNDP) Indonesia melakukan audiensi dengan pemerintah kabupaten Siak, di terima langsung Wakil Bupati Siak dan kepala Dinas Perkebunan kabupaten Siak Irwan Kurniawan pada Kamis lalu, di Zamrud Room Komplek Perumahan Abdi Praja.
Kedatangan perwakilan Kedubes Swiss Bidang Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan Switzerland (SECO) ke kabupaten Siak dalam rangka mendukung RAN KSB program Siak Pelalawan Landscape Programme (SPLP). Lewat Program pembangunan kelapa sawit berkelanjutan di Provinsi Riau, kabupaten Siak.
“Pemerintah Swiss mendukung program Siak Pelalawan Landscape Programme (SPLP) berupa pendanaan,”ujar Kepala Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan Swiss (SECO) untuk Indonesia Phillip Orga.
Philip menerangkan, Badan kerja sama Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Switzerland (SFCO) sejak tahun 2015 bersama Kementerian Pertanian melaksanakan kerjasama dengan United Nation Development Program (UNDP) dan Lembaga Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan Switzerland (SECO).
Tujuannya, dalam rangka pembangunan kelapa sawit berkelanjutan dan salah satu output yang dihasilkan adalah terbitnya Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2019 tentang Rencana Aksi Nasional Kelapa Sawit Berkelanjutan (RAN KSB) 2019-2024.