Bupati Inhil Membuka Konsultasi Publik I KLHS Penyusunan KLHS RPJPD Tahun 2025 - 2045

Bupati Inhil Membuka Konsultasi Publik I KLHS Penyusunan KLHS RPJPD  Tahun 2025 - 2045

HARIANRIAU.CO - Bupati Indragiri Hilir yang diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Kab. Inhil H. Fajar Husin membuka Konsultasi Publik I Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025 - 2045 Kabupaten Indragiri Hilir, Senin (06/11/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan di aula salah satu hotel di Kota Tembilahan ini turut di hadiri Kepala dan perwakilan OPD terkait, akademisi serta tokoh masyarakat dengan menghadirkan narasumber yang berasal dari akademisi baik yang hadir secara offline maupun online.

Kegiatan yang ditaja DLHK Kab. Inhil ini bertujuan untuk melakukan identifikasi dan perumusan isu berkelanjutan sekaligus mencari solusi dari berbagai permasalahan yang dihadapi.

Membacakan sambutan tertulis Bupati Inhil, Asisten Administrasi Umum Setda Kab. Inhil H. Fajar Husin menyampaikan bahwa KLHS RPJPD merupakan analisis sistematis, menyeluruh dan partisipatif yang menjadi dasar untuk mengintegrasikan tujuan pembangunan berkelanjutan ke dalam dokumen RPJDP sehingga dapat memberikan pandangan pada arah kebijakan dan program yang tertuang pada RPJDP berdasarkan capaian dan kondisi lingkungan Kab. Inhil.

"Harapan saya proses penyusunan KLHS RPJDP Kab. Inhil pada Tahun ini dapat kita laksanakan sesuai dengan kualitas yang kita harapkan dengan menampung berbagai masukan dan sharing informasi yang menggambarkan visi berkelanjutan serta berwawasan lingkungan", ucap Bupati. (ADV)

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index