Diduga Gantung Diri, ini Kata Kapolsek Sabak Auh

Diduga Gantung Diri, ini Kata Kapolsek Sabak Auh

HARIANRIAU.CO - Kapolsek Sabak Auh memberi keterangan terkait ditemukan seorang warga berjenis kelamin laki-laki telah menjadi mayat dengan kondisi tergantung di konsen pintu dapur rumahnya yang berada Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak. Minggu (9/6/2024).

Kapolsek Sabak Auh, IPDA Khairul, S.H mengatakan penemuan mayat korban inisial A (39) tersebut menurut keterangan dari saksi-saksi korban diduga melakukan gantung diri akibat frustasi masalah keluarga.

"Korban diduga gantung diri di konsen pintu dapur rumah kakak kandungnya bernama Sulasmi, dugaan  korban gantung diri diduga disebabkan merasa frustasi karena permasalahan Keluarga yang dihadapinya yang dimana lebih kurang 7 (tujuh) bulan pisah (cerai) istri tidak mau juga diajak rujuk (Cerai) oleh korban," ungkap Kapolsek Sabak Auh, IPDA Khairul kepada awak media.

Menurut keterangan saksi-saksi, Kapolsek Sabak Auh juga menerangkan kronologi awal mula penemuan mayat korban oleh saksi-saksi yang tidak lain merupakan keluarga korban gantung diri tersebut.

"Pada hari Minggu tanggal 09 Juni 2024 sekira pukul 11.45 Wib korban sudah tergantung di Konsen Pintu Dapur saat ditemukan oleh saksi pertama yang merupakan kakak kandung korban bernama Sulasmi, setelah itu sekira pukul 12.00 Wib dilakukan pemeriksaan oleh Bidan Desa bernama Yesi mengatakan korban telah tidak bernyawa," kata IPDA Khairul.

Atas kejadian tersebut, pihak keluarga telah ikhlas melepas koban dan menolak permintaan Polsek Sabak Auh untuk dilakukan visum terhadap korban yang akan dilakukan  di Puskesmas Kecamatan Sabak Auh.

"Keluarga korban menolak untuk dilakukan Visum dan telah menerima dengan ikhlas. Berdasarkan olah di TKP (Tempat Kejadian Perkara) tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," tambahnya.

Kapolsek Sabak Auh, IPDA Khairul, S.H juga turut melayat kerumah duka, informasi jenazah Korban dari pihak keluarga rencananya akan di Kebumikan pada hari ini di TPU Kampung Rempak, Kecamatan Sabak Auh.

"Saya mewakili Polsek Sabak Auh turut berduka cita atas meninggalnya korban, dan bagi keluarga yang di tinggalkan semoga tetap tabah," pesan Kapolsek Sabak Auh. rizal

Halaman :

Berita Lainnya

Index