Xiaomi Mi 5C Bakal Meluncur 30 November

Xiaomi Mi 5C Bakal Meluncur 30 November

HARIANRIAU.CO - Xiaomi sedang menyiapkan ponsel pintar terbaru dengan nama Xiaomi Mi 5c. Ponsel seri Mi ini kabarnya akan diluncurkan akhir November 2016 di Cina.

Kabar terbaru menyatakan ponsel Xiaomi Mi 5c akan diperkenalkan pada Rabu 30 November 2016.

Beberapa hari lalu harga jual ponsel ini sempat tersebar di internet. Kabar tersebut menyebutkan Xiaomi Mi 5c akan dijual seharga 999 Yen atau US$ 144 atau setara Rp 1,9 juta, seperti dilansir melalui Gsmarena.com, Jumat 25 November 2016.

Harga yang akan ditetapkan pada ponsel Mi 5c terhitung murah jika dibandingkan dengan produk sebelumnya Mi 5S. Berkaitan dengan harga yang lebih murah, spesifikasi yang akan tertanam dalam perangkat disebutkan akan lebih rendah pula dibandingkan dengan Mi 5S.

Ponsel Xiaomi Mi 5c kabarnya akan memiliki layar berukuran 5,5 inci. Ponsel ini akan menawarkan RAM berukuran 3 Gigabita dengan ruang penyimpanan internal 64 Gigabita. Prosesor yang akan ditanamkan adalah Octacore-2,2 Gigahertz. CPU untuk ponsel ini kabarnya adalah Cortex A53 core.

Untuk fitur kamera akan ditempatkan kamera utama belakang 12 Megapiksel dan kamera depan 8 Megapiksel. Xiaomi disebutkan akan menambahkan fitur NFC pada Mi 5c. Ponsel ini akan menjalankan MIUI 8 di atas sistem operasi Android 6.0 Marshmallow. 

Selain itu beredar juga informasi bahwa layar ponsel ini sudah akan dilapisi oleh Gorilla Glass 2.5D, serta akan tersedia fitur pemindai sidik jari di sisi depan ponsel.

Halaman :

Berita Lainnya

Index