ADVERTORIAL DISKES

"Mencegah Adalah Cara Terbaik Hindari HIV"

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR  - Selain melalui penggunaan jarum suntik yang tidak steril dan hubungan seks bebas yang beresiko, HIV juga bisa menular dari aliran atau tranfusi darah yang tidak melalui proses filter HIV.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Inhil, H Zainal Arifin melalui Kepala Seksi (Kasi) Promosi Kesehatan (Promkes), Siti Munziarni.

Dijelaskan, sebelum melakukan transfusi darah yang tidak melalui proses filter HIV, maka pastikan bahwa saat mendonorkan darah ataupun berada dalam kondisi memerlukan transfusi darah, hendaknya dipastikan dulu darah tersebut steril.

"Tatto dan tindik juga bisa menjadi media penyebaran HIV. Jadi, ini juga harus diwaspadai," tutur perempuan berhijab yang akrap disapa Imun ini.

Selain itu, lanjut Imun, jika ada yang merasa pernah melakukan seks beresiko segera periksakan diri ke dokter atau klinik Voluntary Conselling and Tenting (VCT) terdekat.

"Mencegah adalah cara terbaik untuk menghindari dan tidak terinfeksi HIV. Namun jika sudah terinfeksi HIV, segera lakukan perawatan Antiretroviral (ARV)," imbuhnya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index