Warga Inhil Heboh Ada Pompong Jalan Sendiri, Ternyata...

Warga Inhil Heboh Ada Pompong Jalan Sendiri, Ternyata...

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Masyarakat di Kelurahan Sapat, Kecamatan Kuala Indragiri, Kabupaten Indragiri Hilir dengan adanya perahu motor (pompong, red) yang berjalan sendiri tanpa ada seorangpun diatasnya dengan kondisi mesin menyala. Kamis, 19 Januari 2017 sekira pukul 15.30 WIB.

Kejadian ini diduga pemilik pompong yang bernama Ahmad (22) warga Parit 16 Kelurahan Sapat Kecamatab Kuindra ini disambar petir dan jatuh ke sungai saat tengah memancing. Kamis, 19 Januari 2017.

Dari informasi yang dihimpun, kejadian tersebut bermula ketika Ahmad pamit kepada orang tuanya untuk memancing sekira pukul 14.00 WIB.

Saat itu Ahmad sedang menunggu orangtuanya sedang berbelanja di Pasar Sapat dan minta izin memancing di perairan Sungai Indragiri dengan menggunakan pompong miliknya dan tidak jauh dari Pasar Sapat.

Sekira pukul 15.45 WIB, pada saat hujan deras yang disertai dengan petir.

"Seorang saksi yang bernama Amat melihat pompong korban berjalan sendiri tanpa seorang pun diatasnya dengan mesin masih dalam keadaan hidup, melaju menuju arah pantai disamping Gudang milik Acong di Jalan Pulo Mas Kelurahan Sapat," ucap Kapolres Indragiri Hilir, AKBP Dolifar Manurung.

Karena merasa curiga, lanjut Dolifar, Amat berserta saksi Rohim menghampiri pompong tersebut dan setelah di periksa ternyata memang tidak ada orang yang mengemudikan pompong tersebut.

Melihat hal tersebut, Amat pun langsung mematikan mesin pompong milik korban tersebut dan setelah dilakukan dicek, didalam pompong tersebut hanya ditemukan alat pancing yang diduga milik korban.

"Kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Kuindra dan segera dilakukan pencarian terhadap korban oleh Personel Polsek Kuindra, dibantu oleh Personel Sat Polair Polres Indragiri Hilir dengan memakai Kapal Pol IV - 1601 milik Sat Polair Polres Indragiri Hilir dibantu oleh BPBD Kabupaten Indragiri Hilir. Saat ini proses pencarian tersebut masih berlangsung dan korban masih dinyatakan hilang," tukasnya.



Ragil Hadiwibowo Asrul

Halaman :

Berita Lainnya

Index