Legislator Pinta ULP Inhil Bekerja Maksimal

Legislator Pinta ULP Inhil Bekerja Maksimal
Zulbahri

INDRAGIRI HILIR - DPRD Indragiri Hilir meminta kepada Unit Layanan pengadaan kabupaten Indragiri Hilir untuk bekerja secara maksimal dan mengharapkan tidak ada lagi proses lelang di penghujung tahun.

"Kita juga harapkan kepada seluruh personil yang ada di ULP untuk menggesa proses lelang nantinya," kata Anggota Komisi III DPRD Inhil, Zulbahri, Kamis, 9 Gebruari 2017.

Dia juga meminta kepala ULP agar seluruh lelang tidak ada lagi yang dilakukan di penghujung tahun seperti biasanya.

"Jangan ada lagi prosesnya di penghujung waktu, karena rasanya kita sudah bisa belajar dari proses sebelumnya. Sehingga diharapkan pembangunan yang ada nantinya bisa maksimal dan sesuai harapan," harapnya.

Selama ini yang menjadi alasan lambannya pembangunan yang ada diakibatkan oleh lambannya proses lelang yang dilaksanakan oleh ULP dan bahkan dilaksanakan di penghujung waktu, sehingga hasilnya tidak maksimal akhirnya.

"Semoga Bulan Maret ini semua bisa mulai berjalan maksimal, karena masyarakat menunggu kerja nyata kita, bagaimanapun pembangunan harus kita laksanakan, jangan hanya hanya kita bicarakan, masyarakat sekarang sudah menunggu," pungkas Zulbahri.

Ragil Hadiwibowo | Snj

Halaman :

Berita Lainnya

Index